Monday, December 17, 2012

Kota Palembang Semakin Macet


Kemacetan arus lalu lintas jalan raya di Kota Eddy Santana Putra Palembang, Sumatera Selatan sekarang makin menjadi-jadi. Bahkan tak urung Ketua DPR RI, Marzuki Alie pun ikut meminta agar pemerintah di sini lebih serus menanganinya. “Kalau di Palembang sekarang kemacetan sudah makin parah. Semua ruas jalan yang vital macet,”ujar Marzuki di Palembang Akhir Pekal lalu.

Ia berharap agar ruas jalan lingkar luar, seperti jalan lingkar luar Palembang, jalan tol Palembang – Indralaya dan Jembatan Musi III, tetap diperhatikan. Karena menurut Marzuki yang berasal dari pemilihan Sumsel ini, kondisinya ke depan akan semakin semrawut. Pemerintah seharusnya memanfaatkan momen digelarnya SEA Games di Palembang untuk menggolkan pembangunan jembatan dan jalan baru. Apalagi menurut dia, setelah SEA Games Palembang juga akan menjadi tuan rumah sidang parlemen Negara-negara Islam di dunia pada Januari 2012 mendatang. “Mulai dari sekarang harus berbenah tidak hanya infrastruktur tetapi juga SDM,” ujar Presiden Presidium negara-negara Islam Dunia ini.

Mantan Direktur Utama PT Jasa Marga, Syarifudin Alambai menyatakan, pembuatan jalan tol di Sumsel sudah sang at mendesak. Sebab, saat ini tingkat kemacetan terutama dijalur penghubung antara Kabupaten Ogan Ilir- Palembang sudah sangat tinggi. “Sebenarnya potensi pembuatan jalan tol tersebut tidak hanya sebatas di Kabupaten Ogan Ilir dan Palembang semata.

Akan tetapi,mulai dari jalan lintas timur di Kabupaten OKI melintasi di Kabupaten Ogan Ilir, lalu Palembang dan berakhir di Betung Banyuasin. Dengan begitu, bisa dipastikan kemacetan dapat dihindarkan dengan baik,” tukas dia. Syarifudin menambahkan, jalan penghubung Ogan Ilir dan Palembang yang ada saat ini sangatlah tidak layak dijadikan jalur utama. Pasalnya, jalan tersebut merupakan jalan lama dan tidak memenuhi standar yang di-lebarkan saja.

Akibatnya, banyak terjadi kecelakaan dijalan tersebut. Untuk itulah,mulai dari sekarang harus diperbaiki. “Sempat saya tanya dengan Wali Kota Palembang, kata dia saat ini pembangunan Jembatan Musi III telah berjalan dan lokasinya telah ditentukan. Kalau demikian informasinya kita sangat berharap banyak dapat tereali-sasi. Akan tetapi,jika ada hambatan kita siap untuk memfasilitasi,” katanya.

Pendapat berbeda dinyatakan Kepala Bidang (Kabid) Operasional dan Pengawasan Dishub Kota Palembang, Pathi Ridwan. Menurut dia,kemacetan di Kota Palembang belum terlalu parah jika dibandingkan kota yang berstatus metropolis lainnya seperti Medan, Bandung,Surabaya,Makasar dan lainnya.

“Kalau dibandingkan kota yang berstatus metropolis selain Kota Palembang, kita tidak terlalu macet. Jalanan masih lancar meskipun pada suatu waktu tertentu terjadi kemacetan,” ujar dia. Meskipun begitu, kata Pathi, pihaknya terus melakukan adanya berbagai upaya untuk mengatasi kemacetan seperti melebarkan jalan,pengoptimalan angkutan umum seperti bus transmusi dan lainnya kemacetan diharapkan dapat dihindarkan.[133]

Sumber: Kota Palembang Semakin Macet